Rekomendasi Website Untuk Mengecilkan Ukuran Foto Online

Rekomendasi Website Untuk Mengecilkan Ukuran Foto Online

recode.ID – Untuk mengecilkan size atau ukuran sebuah foto, kini bisa dilakukan dengan mudah secara online dengan bantuan sejumlah situs website yang menyediakan layanan compress foto.

Karena seperti yang kalian tahu, dalam beberapa kondisi tertentu misalnya akan mengirim dokumen lamaran kerja secara online, atau melampirkan hasil foto pada layanan online ada yang mengharuskan  ukuran foto tidak melebihi batas yang ditentukan.

Misal suatu instansi mensyaratkan pendaftar atau pelamar untuk melampirkan foto diri dengan ukuran file tak lebih dari 2MB.

Lalu, bagaimana jika ternyata ukuran file foto yang sudah kalian siapkan ternyata ukuran filenya 5MB atau bahkan lebih?

Solusinya tentu kalian harus melakukan compress atau mengecilkan ukuran foto yang dimaksud. Kabar baiknya, untuk cara mengecilkan ukuran foto tersebut bisa dilakukan dengan mudah lewat sejumlah situs website berikut ini.

Website Untuk Mengecilkan Ukuran Foto Online

Menggunakan layanan website online photo compressor seperti ini, merupakan cara termudah ketika akan mengecilkan ukuran sebuah foto secara cepat tanpa harus repot menginstall aplikasi.

Baca Juga :  Cara Mengatasi Tidak Bisa Login Aplikasi by.U

Karena biasanya keperluan untuk mengecilkan ukuran foto hanya sesekali saja atau jarang-jarang, sehingga dengan layanan online seperti ini  sudah cukup membantu.

Kendati demikian, ternyata masih ada cukup banyak penguna internet di tanah air yang belum tahu, nama dan alamat website apa saja yang menyediakan layanan seperti ini.

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini tim redaksi recode.ID akan memberikan informasi daftar website untuk mengecilkan ukuran foto secara online yang bisa kalian coba.

1. Compress JPG

Website pertama yang redaksi rekomendasikan adalah situs website bernama Compress JPG. Situs ini cukup populer karena fitur untuk mengecilkan ukuran foto sudah terbukti ampuh.

Dengan bantuan situs ini, kalian bahkan bisa langsung mengecilkan ukuran foto dengan jumlah yang banyak sekaligus sampai 20 foto dalam waktu yang bersamaan sehingga cukup menghemat waktu.

Selain itu, meski secara size atau ukuran foto sudah dikecilkan dengan penurunna yang cukup drastis, misal dari sebelumnya 4MB setelah dikompress dengan situs ini ukuran foto menjadi sekitar 800KB saja namun untuk kualitas gambarnya masih terlihat cukup bagus dan tidak buram/blur.

Baca Juga :  #4 Tips Atasi Kecanduan Sosial Media Facebook

2. IMG2GO

Selanjutnya ada situs IMG2Go yang bisa kalian gunakan untuk mengecilkan ukuran foto kalian secara online dengan mudah.

Pada situs ini, dilengkapi dengan berbagai fitur menarik yang bisa kalian gunakan. Salah satunya adalah fitur yang memungkinkan kalian untuk tetap mempertahankan kulaitas foto yang dikompress.

Selain itu, untuk hasil kompress kalian bisa juga bisa memilih format file yang akan diunduh apakah dalam bentuk .JPG, .PNG atau jenis file gambar lainnya.

3. Imagecompressor

Pada situs website ini, pengguna dijanjikan kecepatan yang cukup mengagumkan ketika melakukan kompress foto pada situs Imagecompressor.

Hanya dalamhitungan detik saja, foto yang diunggah lalu akan diproses dan hasilnya bisa langsung diunduh tanpa butuh waktu yang lama.

Selain itu, situs ini juga memiliki fitur mengecilkan ukuran foto dengan jumlah yang banyak sekaligus, maksimal 20 foto dalam sekali proses.

Baca Juga :  Penyebab Layar Hp Tidak Mau Mati Otomatis

4. Online Image Tool

Ingin mengecilkan ukuran foto tanpa mengurangi kualitasnya? situs website Online Image Tool bisa jadi alternatif yang dapat kalian pilih.

Sama halnya dengan situs sebelumnya, pada situs ini kalian bisa dengan mudah mengecilkan ukuran foto hanya dengan beberapa klik saja.

Selain gratis, layanan website ini juga memungkinkan penggunanya untuk mengkompres foto dengan kapasitas yang lumayan banyak.

5. JPEG Optimizer

Terakhir situs website untuk mengecilkan ukuran foto yang redaksi rekomendasikan adalah situs bernama JPEG Optimizer.

Selain berguna untuk mengecilkan ukuran file foto, situs ini juga dilengkapi dengan fitur untuk merubah ukuran atau dimensi fotonya.

Jadi, kalian bisa dengan tepat menentukan ukuran foto baik panjang atau lebarnya dengan langsung menginputkan besaran ukuran panjang x lebar yang diinginkan.

Demikian informasi mengenai rekemendasi sejumlah website yang bisa kalian manfaatkan untuk mengecilkan ukuran fota kalian secara online.

Selamat mencoba.

Penulis: Firdhia Azzahra
Editor: Andra

Pos terkait