Vivo Y11 2023 Resmi Rilis, Ini Spesifikasi dan Harganya

Vivo Y11 2023 Resmi Rilis, Ini Spesifikasi dan Harganya
Vivo Y11 2023 Resmi Rilis, Ini Spesifikasi dan Harganya

recode.ID – Vivo, salah satu produsen smartphone terkemuka di dunia, terus menghadirkan inovasi-inovasi baru untuk memenuhi kebutuhan konsumennya. Salah satu produk terbaru dari Vivo adalah Vivo Y11 2023, yang dilengkapi dengan spesifikasi yang cukup mumpuni untuk menunjang aktivitas sehari-hari.

Sejatinya, Hp ini sebenarnya sudah pernah rilis pada tahun 2019 lalu. Sebagai seri penerus, tentu saja Hp ini membawa sejumlah peningkatan yang cukup siginifikan.

Lalu, seperti apa spesifikasi lengkap dari Vivo Y11 2023, berikut penjelasan lengkapnya untuk Anda.

Spesifikasi Vivo Y11 2023

Vivo Y11 2023 hadir dengan dibekali layar berukuran 6,35 inci dengan resolusi HD Plus dan refresh rate 60 Hz. Layar ini dilengkapi dengan poni berjenis tetesan air (waterdrop) yang memungkinkan Anda untuk menikmati tampilan layar yang lebih luas.

Untuk performanya di sokong oleh chipset MediaTek, Helio P35 yang dapat memberikan performa yang cukup baik untuk kebutuhan sehari-hari.

Baca Juga :  5 Hp Vivo RAM 8GB Terbaik 2022, Harga Mulai 1 Jutaan

Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi dengan RAM dalam dua varian, yakni RAM 4GB dan 6GB serta dukungan memori internal dengan kapasitas 128GB yang dapat diperluas dengan slot microSD hingga 1TB.

Dengan kapasitas ruang penyimpanan yang cukup besar, pengguna dapat menyimpan banyak file tanpa khawatir kehabisan ruang penyimpanan.

Lanjut kebagian kamera, Vivo Y11 2023 dilengkapi dengan kamera 12MP yang dapat menghasilkan gambar dengan detail yang cukup baik.

Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi dengan kamera pendamping depth sensor 2MP yang memungkinkan Anda untuk mengambil foto dengan efek bokeh yang cantik.

Sementara untuk kamera depan, smartphone ini memiliki kamera 5MP yang dapat digunakan untuk selfie dan panggilan video.

Semua performa pada perangkat ini akan dengan baterai 5000mAh yang dapat bertahan hingga sehari penuh dengan penggunaan normal.

Baca Juga :  Cara Mengunci Aplikasi di Hp Vivo dengan Mudah dan Cepat

Sayangnya, Hp ini hanya dilengkapi dengan pengisian daya 10 watt saja sehingga proses isi daya mungkin akan sedikit lebih lama.

Terakhir untuk sistem operasi yang digunakan, Hp ini kan menjalankan sistem operasi Android 12 yang dipoles dengan tampilan antarmuka khas Vivo.

Beberapa fitur pelengkap seperti ano-SIM, jaringan 4G, Bluetooth 5.0, colokan micro-USB, GPS, sistem keamanan perangkat menggunakan pemindai wajah (face unlock), juga tersedia pada Hp ini.

Harga Vivo Y11 2023

Tersedia dalam pilihan warna yang terdiri dari Blue dan Obsidian. Menurut situs GizmoChine, Hp ini akan dijual dengan harga sekitar 899 yuan (Rp 1,9 jutaan, estimasi kurs Rp 2.179) untuk varian 4/128 GB, sedangkan varian 6/12 GB dijual 999 yuan (Rp 2,1 jutaan).

[darsitek number=3 tag=”vivo”]

Sejauh ini belum ada informasi resmi, kapan Hp ini akan tersedia secara global termasuk untuk pengguna di Indonesia.

Baca Juga :  Cara Menambah Kapasitas RAM di Hp Vivo Y36
Penulis: Firdhia Azzahra
Editor: Andra

Pos terkait