Tips Memilih Powerbank yang Tepat Untuk Smartphone

Tips Memilih Powerbank yang Tepat Untuk Smartphone

recode.ID – Meski saat ini banyak perangkat smartphone yang sudah dibekali dengan kapasitas baterai yang cukup besar, namun keberadaan powerbank sebagai baterai cadangan untuk pengisi daya tetap saja dibutuhkan.

Terlebih jika Anda hendak bepergian jauh, dimana tempat tujuannya tidak ada sumber listrik untuk mengisi ulang baterai Hp, dengan adanya powerbank akan sangat membantu disaat kondisi darurat seperti itu.

Baca Juga :  5 Manfaat Memiliki Powerbank yang Belum Pernah Anda Ketahui

Namun demikian, dalam menggunakan powerbank untuk perangkat smartphone Anda tidak boleh asal. Pasalnya jika salah dalam memilih powerbank, justu akan berakibat fatal dan bahkan bisa merusak perangkat smartphone kesayangan Anda.

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini tim redaksi recode.ID akan memberikan informasi menginai beberapa tipa yang bisa Anda terapkan dalam memilih powerbank yang tepat untuk Hp Anda.

Tips Memilih Powerbank yang Tepat Untuk Hp

Setidaknya ada lima tips utama sebelum Anda memutuskan untuk membeli sebuah powerbank agar tidak salah beli. Berikut penjelasan lengkapnya:

1. Cek Kapasitas Powerbank

Hal pertama yang harus Anda pahami adalah seberapa sering Anda membutuhkan powerbank ini untuk mengisi daya betarai ponsel Anda.

Baca Juga :  Apakah Baterai Tanam Bisa Diganti ? Yuk Cari Tahu

Jika hanya digunakan sesekali saja, maka pilihlah powerbank yang memiliki kapasitas kecil saja. Akan tetapi jika Anda sering menggunakan powerbank ini maka sebaiknya pilih powerbank dengan kapasitas yang besar.

2. Kecepatan pengisian daya

Tips selanjutnya dalam memilih powerbank adalah dengan memilih jenis powerbank yang sudah mendukung sistem pengisian daya cepat untuk lebih menghemat waktu.

Baca Juga :  Begini Cara Ngecas Smartphone yang Baik dan Benar

Beberapa tipe powerbank sudah memiliki teknologi Quick Charge 18W sehingga mampu mengisi daya lebih cepat, karenanya tipe yang seperti ini layak untuk dibeli.

3. Jumlah port dan output

Berikutnya yang juga patut dipertimbangkan ketika akan membeli sebuah powerbank adalah untuk mecari powerbank yang memliki port output lebih dari satu.

Baca Juga :  Rekomendasi Merk Kabel Data yang Bagus Kualitasnya

Dengan jumlah port atau colokan lebih dari satu, maka Anda bisa mengisi daya perangkat Hp Anda secara bersamaan sehingga lebih hemat waktu.

4. Fitur keamanan

Penting untuk mencari tipe powerbank yang sudah dibekali dengan standar keamanan untuk menjaga hal-hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga :  Ternyata Hal Sepele Ini Bisa Bikin Hp Jadi Cepat Panas, Apa saja?

Pastikan jika powerbank yang hendak dibeli sudah memiliki fitur perlindungan. Hal ini bertujuan mencegah korsleting baik pada gadget ataupun powerbank itu sendiri.

5. Pilih Dari Brand Ternama

Jangan pernah tergoda untuk membeli powerbank abal-abal dengan iming-iming harga yang murah. Karena power seperti itu tidak menjamin kualitasnya.

Baca Juga :  Power Bank 10.000mAh Terbaik Harga Rp 200 ribuan

Ada baiknya pilih dan belilah powerbank dari produsen ternama yang sudah diakui kualitas produk buatannya. Meski harus merogoh kocek yang lebih mahal, namun Anda tidak akan rugi karena kualitasnya sebanding dnegan harganya.

Demikian informasi dari redaksi mengenai beberapa tips dalam memilih dan membeli sebuah powerbank.

Semoga informasi ini bermanfaat untuk Anda, dan jangan lupa untuk share atau bagikan artikel ini diakun sosial media Anda agar pengguna lain juga tahu informasi ini.

Penulis: Firdhia Azzahra
Editor: Andra

Pos terkait