Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi Samsung Galaxy Note 20 dan Galaxy Note 20 Ultra

Resmi Meluncur, Ini Spesifikasi Samsung Galaxy Note 20 dan Galaxy Note 20 Ultra

recode.ID – Samsung secara resmi meluncurkan dua smartphone flagship mereka, Samsung Galaxy Note 20 dan seri Note 20 Ultra pada 5 Agustus 2020 kemarin.

Dalam acara yang bertajuk Unpacked 2020 yang gelar secara live streaming, kedua perangkat Galaxy Note 20 dan Galaxy Note 20 Ultra hadir dengan sejumlah peningkatan terutama di sektor kamera dan kemampuan S Pen.

Untuk Anda yang penasaran seperti apa spesifikasi yang diusung oleh kedua perangkat ini, berikut ulasannya untuk Anda.

Spesifikasi Samsung Galaxy Note 20 dan Note 20 Ultra

Untuk seri Samsung Galaxy Note 20 hadir dengan dibekali prosesor Exynos 990, yang dipadukan dengan RAM LPDDR5 12GB, serta kapasitas memori internal sebesar 128GB tanpa dukungan slot microSD.

Bagian layarnya, menggunakan layar dengan berpanel Full HD berukuran 6,7 inci, serta sudah didukung refresh rate 60Hz.

Disektor kamera, Note 20 memiliki tiga kamera utama, masing-masing adalah 12MP (wide), 12MP (ultrawide), dan kamera utama dengan resolusi 64MP (portrait/telephoto).

Sementara untuk kapasitas baterainya, dibekali dengan baterai berkapasitas 4,300mAh.

Baca Juga :  Perbedaan Samsung Galaxy A14 4G dan Galaxy A14 5G

Untuk konsumen yang ingin membeli seri Galaxy Note 20 disediakan tiga opsi warna yang bisa dipilih, yaitu Mystic Gray, Mystic Green dan Mystic Bronze.

Sementara untuk seri Samsung Galaxy Note 20 Ultra dibekali dengan prosesor Exynos 990 yang disandingkan dengan dua pilihan RAM yakni yaitu RAM 12GB/256GB, dan RAM 12GB/512GB dan bisa ditambah kapasitasnya dengan microSD.

Sektor fotografi, Untuk Note 20 Ultra dibekali dengan tiga kamera utama  yang masing-masing beresolusi 108MP, 12MP untuk kamera ultra wide dan  12MP untuk telephoto.

Sementara untuk baterainya sendiri, hadir dengan daya baterai yang berkapasitas sedikit lebih besar dari seri Note 20 standar dengan kapasitas 4,500mAh.

Selain itu, pihak Samsung juga hanya menyertakan S Pen berkemampuan respon 26ms (milisecond) untuk Galaxy Note 20 ketimbang 9ms yang baru di seri Ultra.

Berikut rincian lengkap spesifikasi kedua perangkat tersebut:

Galaxy Note 20

  • Layar: 6,7 inci, Super AMOLED Plus, Full HD+, 60Hz, terlindung Gorilla Glass 5
  • Chipset: Exynos 990
  • RAM: 8GB
  • ROM: 256GB
  • Kamera wide: 12MP, f / 1.8
  • Kamera ultra wide: 12MP, f / 2.2
  • Kamera tele: 64MP, f / 3.0, Optic Zoom 3x, Digital Zoom 30x
  • Kamera selfie: 10 MP
  • S-Pen: 9 ms
  • Baterai: 4300mAh, mendukung pengisian cepat 50% dalam 30 menit
  • Dimensi: 161,6 x 75,2 x 8,3 mm
  • Bobot: 192 gram
  • Pilihan warna: Mystic Black, Mystic Bronze, Mystic Gree
Baca Juga :  Samsung A13 Kelebihan dan Kekurangan yang Perlu diketahui

Galaxy Note 20 Ultra

  • Layar: 6,9 inci, Dynamic AMOLED 2x, WQHD+, 120Hz, terlindung Gorilla Glass 6
  • Prosesor: Exynos 990
  • RAM: 12GB
  • ROM: 256GB / 512GB
  • Kamera utama: 108MP, f / 1.8, laser auto fokus, perekaman video 8K
  • Kamera wide angle: 12MP, f / 2.2
  • Kamera telephoto periskop: 13MP, f / 3.0, zoom optik 5x, zoom digital 50x
  • Kamera selfie: 10MP
  • S-Pen: 9ms
  • Baterai: 4.500mAh, mendukung pengisian cepat 50% dalam 30 menit
  • Dimensi: 164,8 x 77,2 x 8,1 mm
  • Bobot: 208 gram
  • Pilihan warna: Mystic Black, Mystic Bronze dam Mystic Grey

Harga Samsung Galaxy Note 20 dan Note 20 Ultra

Lalu bagaimana dengan harganya? karena ini ada seri smartphone premium maka banderol harganya juga cukup menguras isi kantong.

Untuk Galaxy Note 20 hanya tersedia dalam satu pilihan saja, yakni RAM 8GB dengan memori 256GB yang dijual dengan harga Rp 14.499.000.

Baca Juga :  Cara Merekam Layar di Hp Samsung Galaxy A14

Sementara untuk yang seri Galaxy Note 20 Ultra dijual dalam dua versi, yakni varian RAM 8GB dengan memori 256GB dijual Rp 17.999.000, serta untuk yang varian RAM 8GB dengan memori 512GB dibanderol Rp 19.999.000.

Untuk konsumen yang ingin melakukan Pre-order kedua perangkat itu dapat diakses melalui situs resmi Galaxy Launch Pack. serta beberapa ecommerce lain seperti Lazada, JD, Blibli, Shopee, Tokopedia, Eraspace, Bukalapak, Akulaku, Bhinneka, Dinomarket, dan Global Teleshop.

Untuk pemesanan pre-order ini, konsumen yang membeli Galaxy Note 20 akan diberikan bonus tambahan berupa voucher untuk Galaxy Buds Plus dan konsumen yang membeli Galaxy Note 20 Ultra memperoleh voucher Galaxy Buds Live.

Editor   : Andra
Penulis : Firdhia Azzahra

Pos terkait