Spesifikasi dan Harga Poco M5 di Indonesia

Spesifikasi dan Harga Poco M5 di Indonesia

recode.ID – Pabrikan smartphone Xiaomi lewat sub brand Poco, secara resmi telah merilis smartphone terbaru mereka yakni Poco M5 untuk para konsumen yang ada di tanah air.

Smartphone yang di juluki sebagai entry level killer ini, hadir dengan mengusung spesifikasi yang cukup tinggi namun dengan harga yang cukup terjangkau.

Baca Juga :  Spesifikasi dan Harga Poco C40 di Indonesia

Ini tentu saja bisa jadi pilihan konsumen yang ingin berganti Hp baru di akhir tahun ini, karena dengan harga dua jutaan saja konsumen bisa memiliki Hp dengan dukungan kamera 50MP, SoC gaming kelas menengah, serta desain smartphone yang keren.

Jika Anda penasaran seperti apa spesifikasi lengkap dari ponsel yang satu ini, berikut akan redaksi ulas secara detail mengenai spesifikasi daa harga dari Poco M5 ini.

Spesifikasi Poco M5

Spesifikasi dan Harga Poco M5 di Indonesia

Perangkat terbaru dari Poco ini hadir dengan mengusung layar LCD yang berukuran 6,58 inci, dengan resolusi full HD Plus, refresh rate 90 Hz, dan tingkat kecerahan 500 nits serta dilapisi dengan corning gorilla glass 3 untuk mencegah goresan pada layar.

Baca Juga :  Kelebihan Poco F4 yang Perlu Anda Ketahui

Sedangkan untuk dimensi keseluruhan dari smarpthone ini, memiliki panjang perangkat 164 mm, lebar perangkat  76.1mm, ketebalan 8.9 mm serta bobot perangkat seberat 201 gram.

Lanjut kebagian jeroannya, Poco M5 ditenagai oleh SoC gaming kelas menengah MediaTek Helio G99 yang dirancang dengan fabrikasi 6 nm.

Sementara untuk kapasitas RAM yang diusungnya, hanya terdiri dalam dua varian saja yakni RAM LPDDR4X sebesar 4GB dengan opsi penyimpanan dalam dua versi, yakni memori 64GB dan 128GB.

Baca Juga :  Spesifikasi Poco M4 Pro 5G yang Baru Saja Rilis

Untuk ruang penyimpanannya sendiri apabila dirasa masih kurang mencukupi untuk menampung file milik penggua, bisa memanfaatkanb memori eksternal lewat penggunaan MicroSD pada slot yang disediakan hingga kapasitas 1TB.

Lanjut disektor kamera, untuk menunjang kebutuhan fotografi, sudah disiapkan tiga kamera belakang yang masing-masing terdiri dari dari 50MP (f/1.8) sebagai kamera utama, ditemani dengan kamera depth sensor beresolusi 2MP (f/2.4), dan kamera makro 2MP (f/2.4).

Sedangkan untuk keperluan mengambil foto selfie dan video call pengguna, sudah disiapkan kamera depan yang memiliki resolusi 5MP untuk mengakomodir keperluan tersebut.

Baca Juga :  Buat yang Belum Tahu, Ini Perbedaan Poco X3 dan Poco F3

Semua performa pada perangkat ini akan ditopang oleh baterai yang berkapasitas cukup besar mencapai 5000mAh yang sudah dilengkapi dengan fitur pengisian daya cepat atau fast charging yang berkekuatan 18Watt.

Terakhir, untuk sistem operasi yang digunakan pada Hp ini adalah Android 12 yang dilapisi dengan antar muka MIUI 13.

Harga Resmi Poco M5 di Indonesia

Tersedia dalam beberapa varian warna yang bisa dipilih, mulai dari hitam, hijau, dan kuning, untuk harga dari Hp ini akan dijual berdasarkan kapasitas memori penyimpanan yang diusungnya.

[darsitek number=3 tag=”xiaomi”]

Memgutip dari laman resmi Xiaomi Indonesia, berikut ini adalah harga resmi untuk Hp Poco M5 di Indonesia:

  • Poco M5 4/64GB harganya Rp 2.199.000
  • Poco M5 4/128GB harganya Rp 2.399.000
Penulis: Firdhia Azzahra
Editor: Andra

Pos terkait