recode.ID – Seperti yang kita tahu, ada cukup banyak jenis game di Hp Android yang bisa dimainkan. Ada game balapan, ada game perang, game tembak-tembakan, game pesawat, serta puluhan bahkan ratusan jenis game lainnya.
Jika kalian bosan main game yang itu-itu saja, cobalah jenis game yang satu ini, yakni game dengan teman restoran.
Game dengan tema ini sangat cocok dimainkan untuk lalian yang ingin mencoba permainan jenis baru pada perangkat Hp kalian dikala santai atau mengisi waktu luang.
Nah, sehubungan dengan hal tersebut pada artikel kali ini redaksi akan memberikan informasi mengenai rekomendasi judul game dengan tema restoran yang bisa kalian unduh dan mainkan di Hp Android kalian.
Rekomendasi Game Restoran Offline Untuk Android
Sebenarnya ada cukup banyak judul game dengan tema ini yang bisa diunduh. Akan tetapi, redaksi sudah memilihkan beberapa diantaranya yang cukup populer dan paling banyak dimainkan oleh pengguna.
Apa saja daftar game yang dimaksud?, berikut ini ulasan lengkapnya untuk kalian semuanya.
Restaurant Paradise
Game restoran offline pertama untuk Hp Android yang redaksi rekomendasikan untuk kalian mainkan ada game yang berjudul Restaurant Paradise.
Dalam game yang satu ini, kalian sebagai pemain akan bertindak sebagai pengelola restoran yang diminta untuk menata restoran milik kalian semenarik mungkin agar pengunjung mau masuk ke restoran Anda.
Salah satu kelebihan game ini, selain bisa dimainkan secara offline untuk size atau ukuran file game ini juga cukup kecil, hanya sekitar 40an MB sehingga tidak akan membuat memori penuh.
Cafe Tycoon
Selanjutnya ada game berjudul Cafe Tycoon yang masuk dalam rekomendasi redaksi jika kalian ingin mian game offline dengan tema restoran.
Game ini cukup kompleks, karena selain kalian harus memanajemen restoran kalian, sebagai pemain kalian juga harus bisa memasak dan menyajikan aneka makanan untuk para pengunjung.
Semakin ramai pengunjung maka akan semakin cepat kalian naik level dan itu bagus untuk bisnis restoran kalian, sehingga vibes game ini terasa seperti kerja di restoran nyata.
My Cafe
Diurutan ketiga, rekomendasi game dengan tema restoran offline untuk Hp Android ada game yang berjudul My Cafe.
Game yang satu ini cukup populer dikalangan pengguna Android karena sudah diunduh lebih dari 50juta kali unduhan di Google Play Store.
Sebagai pemain kalian akan menjadi pemilik dan pengelola restoran yang akan membangun bisnis restoran kalian dari awal.
Game ini memiliki jalan cerita sehingga cukup asyik untuk dimainkan kerana serasa mengelola restoran milik kalian sendiri seperti didalam dunia nyata.
Hanya saja, game ini memiliki ukuran file yang cukup besar mencapai 230MB sehingga pastikan memori pada perangkat yang kalian gunakan mencukupi untuk memasang game My Cafe ini.
Cafeland
Selanjutnya rekomendasi redaksi game restora offline yang bisa kalian pasang dan mainkan di Hp Android kalian adalah game berjudul Cafeland.
Selain mengelolas restoran, kalian juga akan bertindak sebegai koki dan juga pramusaji. Dimana nantinya kalian harus bisa memasak menu yang dipesan oleh pengunjung, cara menyajikan makanan pembuka, makanan utama dan juga makanan penutup.
Sehingga, meski ini hanya berupa simulasi kerja direstoran namun bisa menambah wawasan dan pengetahuan kalian seputar dunia kerja di restoran.
[darsitek number=3 tag=”games”]
Demikian informasi dari redaksi mengenai rekomendasi judul game dengan tema restoran offline yang bisa kalian unduh dan mainkan pada perangkat yang kalian gunakan.
Semoga informasi yang redaksi sajikan pada artikel kali ini bermanfaat untuk Anda semuanya, dan selamat bermain.