Melihat Postingan yang Tersimpan / Saved Post di Facebook

Melihat Postingan yang Tersimpan / Saved Post di Facebook

recode.ID – Media sosial Facebook dilengkapi dengan fitur yang cukup menarik yakni Save Post atau Simpan Postingan, dimana kita bisa menyimpan suatu postingan tertentu lalu kemudian membacanya lagi di lain waktu.

Dengan adanya fitur ini memungkinkan kita sebagai pengguna untuk menyimpan suatu unggahan tertentu di media sosial Facebook sehingga jika belum selesai membaca atau melihat postingan tersebut kita bisa melanjutkan membacanya di waktu yang akan datang.

Misalnya, ada satu unggahan dari pengguna lain ataupun Fans Page yang berisi tautan/link artikel, video, foto/gambar, konsep, media, file, kata-kata mutiara, ataupun tulisan-tulisan yang ada yang kita anggap menarik maka kita bisa memasukannya ke item tersimpan atau koleksi untuk dibaca dikemudian hari.

Melihat Postingan yang Tersimpan / Saved Post di Facebook

Melihat Postingan yang Tersimpan / Saved Post di Facebook

Meski fitur Save Post ini cukup berguna agar kita tidak bingung mencari-cari postingan yang belum selesai kita baca, namun dalam prakteknya ketika pengguna sudah menggunakan fitur ini masih banyak yang tidak tahu bagaimana langkah untuk melihat postingan yang tersimpan di Facebook tersebut.

Baca Juga :  Mengatasi Aplikasi Gojek Sering Keluar Sendiri

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini redaksi recode.ID akan memberikan tips bagaimana cara melihat postingan yang tersimpan atau Saved Post di platform media sosial Facebook.

Untuk caranya sendiri, terbagi dalam tiga kategori disesuaikan dengan jenis aplikasi Facebook yang digunakan, Untuk lebih jelaskannyan silahkan kalian simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

1. Melihat Postingan yang Tersimpan di Facebook Lite

Untuk tutorial pertama, khusus untuk cara melihat postingan yang tersimpan di Facebook Lite. Jika kalian adalah pengguna aplikasi tipe ini, berikut langkah-langkahnya:

  • Pertama buka aplikasi Facebook Lite di HP kalianmasing-masing
  • Klik icon Garis Tiga di pojok kanan atas lalu scroll kebawah dan klik Tersimpan
  • Nantinya kalian akan melihat semua hal yang telah kamu simpan selama ini di Facebook dan disimpan di Item Tersimpan maupun Koleksi
  • Pilih salah satu unggahan yang ingin dilihat dan klik.
Baca Juga :  Rekomendasi Filter Instagram yang Bagus Untuk Selfie

2. Melihat Postingan yang Tersimpan di Facebook Seluler

Selanjutnya adalah panduan cara melihat postingan yang tersimpan di Facebook seluler, baik untuk pengguna ponsel Android maupun iPhone caranya sama saja.

  • Pertama, silahkan kalian buka aplikasi Facebook Seluler di HP android atau iPhone kalian masing-masing
  • Selanjutnya, kalian klik pada menu icon Garis Tiga yang terletak di pojok kanan atas
  • lalu kalian pilih opsi yang bernama Tersimpan
  • Pada halaman Tersimpan ini, kalian bisa  melihat semua item yang telah kalian simpan di Facebook dan juga tambahkan ke Koleksi.
  • Terakhir klik pada Item Tersimpan, dan pilih salah satu unggahan unggahan atau status yang ingin dibaca.

3. Melihat Postingan yang Tersimpan di Facebook Komputer

Terakhir adalah panduan bagaimana cara melihat postingan yang tersimpan di Facebook jika kalian mengakses media sosial tersebut dari perangkat komputer atau laptop.

Baca Juga :  Kode Rahasia Untuk Mengecek Battery Health Xiaomi

Lebih jelasnya, silahkan kalian ikuti caranya dibawah ini:

  • Buka situs Facebook website seperti biasa pada perangkat komputer atau laptop kalian
  • Kemudian kalian klik saja menu Tersimpan yang biasanya terletak di sebelah kiri beranda FB.
  • Cek pada opsi Item Tersimpan untuk melihat status mana saja yang pernah disimpan, lalu klik di postingan tersebut untuk melihatnya.

Demikian informasi mengenai cara melihat postingan yang tersimpan di Facebook dari berbagai jenis atau tipe aplikasi yang digunakan, mulai dari yang FB Lite, standar hingga untuk yang versi desktop.

Cukup mudah untuk dilakukan bukan? selamat mencoba.

Pos terkait