Kode Cek Layar Samsung yang Harus Anda Ketahui

Kode Cek Layar Samsung yang Harus Anda Ketahui

recode.ID – Untuk Anda para pengguna Hp keluaran dari Samsung, berikut akan redaksi berikan informasi penting mengenai kode cek layar Hp Samsung yang sebaiknya Anda ketahui dan pahami fungsinya sebagai salah satu cara untuk untuk mengetahui apakah layar Hp Samsung Anda masih normal atau tidak.

Karena seperti yang kita ketahui bersama, salah satu bagian dari smartphone yang cukup rentan dan rawan rusak adalah bagian layar smartphone.

Sebagai komponen utama pada sebuah perangkat ponsel pintar, menjaga bagian layar tetap dalam kondisi tetap normal adalah hal yang wajib.

Untuk mengetahui apakah layar pada Hp Samsung yang Anda gunakan masih normal atau sudah mulai menunjukan tanda-tanda kerusakan, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan melakukan pengecekan dengan kode-kode khusus.

Kode Cek Layar Samsung

Kode Cek Layar Samsung yang Harus Anda Ketahui

Perlu Anda ketahui, pada sebuah perangkat smartphone biasanya dilengkapi dengan beberpa kode khusus untuk melakukan berbagai pengecekan dengan berbagai fungsi yang berbeda.

Termasuk untuk perangkat keluaran Samsung, pabrikan telah membekali perangkat mereka tersebut dengan berbegai kode-kode yang bisa jadikan jalan pintas untuk melakukan pengecekan.

Baca Juga :  Samsung Galaxy F13 Resmi Meluncur, Ini Spesifikasinya

Misalnya mengecek nomor IMEI, mengecek informasi kamera, informasi RAM, dan juga mengecek kondisi layar serta masih banyak lagi jenis pengecekan yang bisa dilakukan dnegan kode-kode khusus.

Khusus untuk artikel kali ini, redaksi akan membahas secara detail mengenai kode cek layar Samsung, untuk mencari tahu apakah layar pada perangkat Samsung tersebut masih normal ataukah sudah mulai ada tanda-tanda kerusakan.

Penasaran bagaimana caranya? serta kode apa yang digunakan? berikut informasi selengkapnya untuk Anda.

  • Langkah pertama silakan buka menu Panggilan Telepon atau Dial Pad.
  • Kemudian ketikan kode berikut ini *#0*#.
  • Nanti secara otomatis, akan muncuk sebuah daftar menu pengecekan Samsung.
  • Untuk pengecekan kondisi layar, silahkan Anda klik pada opsi yang tersedia.
  • Contoh, klik menu Red (nanti layar akan berubah menjadi merah), silakan ketuk lagi layarnya.
  • Ketuk menu Green (layar akan berubah menjadi warna hijau), tekan lagi layar.
  • Tekan lagi menu Blue (layar akan berubah warna menjadi biru) tekan layar kembali.
  • Jika menu yang kalian tekan dan warna yang muncul pada layar sesuai, maka kondisi layar masih normal.
  • Apabila tidak, ini artinya kondisi layar tidak normal.
Baca Juga :  Cara Screenshot Samsung A05 Dalam Tiga Metode Mudah

Proses pengecekan layar dengan kode yang sudah redaksi jelaskan di atas itu bertujuan untuk mengetahui kondisi warna (RGB) serta lampu LCD dari HP Samsung.

Karena itu, perhatikan dan pastikan bahwa warna yang muncul pada layar HP sudah sesuai dengan menu yang Anda klik.

Karena, apabila ada warna lain yang muncul dari warna yang seharusnya, bisa jadi ada kemungkinan jika lcd HP Samsung milik Anda sedang dalam kondisi yang tidak normal.

Fungsi Lain Dari Kode Cek Layar Samsung

Pada poin penjelasan diatas, pengeceka dengan kode *#0*# adalah untuk mengetahui warna pada layar Hp Samsung apakah sudah sesuai atau tidak

Selain itu, kode diatas juga bisa digunakan untuk melakukan pengetesan touchscreen HP Samsung, apakah masih responsif atau bermasalah.

Jika ingin mengetahui seberapa responsif layar Hp Samsung Anda, silahkan untuk mengecek touchscreen HP Samsung dengan kode *#0*#:

  • Setelah memasukan kode *#0*# pada papan Dial Pad, Anda pilih yan menu Touch.
  • Nanti akan muncul jendela baru.
  • Ketuk dan tekan layar HP Samsung, kemudian Anda ikuti garis kotak-kotak yang tertera pada layar sampai semuanya tersentuh
  • Apabila touchscreen masih normal dan responsih, seharusnya garis kotak-kotak tersebut akan berubah warna menjadi hijau.
  • Akan tetapi, jika layar Hp Samung Anda sudah tidak normal, maka warna hijau tidak akan muncul pada layar.
Baca Juga :  Spesifikasi dan Harga Samsung A05 Terbaru

Dengan melakukan pengetesan seperti ini, ketika warna hijau tidak muncul, itu menandakan gejala awal kalau ada bagian layar yang tidak merespon ketika di sentuh.

Demikian informasi dari redaksi mengenai kode cek layar Hp Samsung beserta dengan fungsinya. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba.

Penulis: Ikhsan Aufa
Editor: Andra

Pos terkait