recode.ID – Ada cukup banyak varian atau jenis malware yang saat ini beredar dan cukup berbahaya. Namun demikian, ada cukup banyak pemilik smarpthone yang belum mengetahui dan memahami apa saja varian malware tersebut.
Para penjahat cyber akan menyebar malware sesuai dengan keperluan atau tujuan mereka. Ada yang menyebar malware dengan tujuan untuk mencuri informasi pengguna, ada yang bertujuan untuk mendapatkan keuntungan dari iklan, mengontrol perangkat pengguna dan lain-lain.
Nah, sehubungan dengan hal tersebut pada artikel kali ini akan redaksi bahas mengenai apa saja varian atau jenis-jenis malware Android yang saat ini banyak beredar dan cukup meresahkan pengguna
Jenis-jenis Malware Android yang Perlu Anda tahu
Seperti yang yang sudah redaksi rangkum dari berbagai sumber, berikut adalah beberapa jenis malware yang dapat menyerang smartphone Android.
Setidaknya ada tujuh jenis malware yang saat ini beredar dan paling banyak ditemukan menginfeksi perangkat Android. Untuk lebih jelasnya, akan redaksi ulas secara detail pada poin-poin penjelasan dibawah ini.
1. Malware Ransomware
Jenis malware Android pertama yang paling populer adalah malware ransomware. Ini merupakan malware yang masuk dalam ketegori sangat berbahaya apabia sampai masuk dan menginfeksi perangkat pengguna.
Pasalnya, untuk jenis malware yang satu ini ketika berhasil masuk di Hp korban akan langsung mengenkripsi data pada smartphone Anda dan meminta tebusan untuk membuka kunci enkripsi tersebut.
Ini tentu sangat berbahaya dan merugikan, terlebih jika dalam Hp Anda tersebut tersimpan berbagai macam jenis file yang cukup penting.
2. Malware Adware
Selanjutnya, ada malware adware. Sesuai dengan nanamnya ini merupakan malware iklan yang bekerja dengan menampilkan iklan diperangkat pengguna secara masif.
Tujuannya, tentu saja keuntungan bagi penyebar malware dari klik iklan yang muncul di perangkat korbannya, karena malware ini menampilkan iklan yang tidak diinginkan pada smartphone Anda secara terus-menerus.
3. Malware Spyware
Malware ini mengumpulkan informasi pribadi Anda, seperti nomor telepon, alamat email, dan lokasi geografis, tanpa sepengetahuan Anda.
Ini merupakan salah satu jenis malware yang juga paling banyak dipakai oleh penjahat cyber, karena mampu mencuri informasi sensitif dari perangkat korban.
4. Malware Trojan
Malware ini menyamar sebagai aplikasi yang bermanfaat untuk pengguna, namun sebenarnya memiliki tujuan jahat, seperti mengambil alih kontrol smartphone Anda atau mengakses data pribadi Anda.
Malware ini umumnya terpasang pada perangkat dengan menyerupai aplikasi datau game populer
5. Malware Worm
Selanjutnya ada jenis malware Worm, dimana untuk jenis malware yang satu ini menyebar dari satu perangkat ke perangkat lainnya melalui jaringan, seperti WiFi atau Bluetooth.
Perangkat yang kerap mengakes akses internet dengan WiFi publik sangat rentan menjadi korban malware seperti ini.
6. Malware Rootkit
Malware ini menyusup ke sistem operasi smartphone Anda dan mengambil alih kontrol secara diam-diam. Dengan malware ini, penjahat cyber bisa memiliki kendali penuh atas perangkat Anda sehingga perangkat Anda bisa digunakan dari jarak jauh.
7. Malware Banking Trojan
Malware ini menyusup ke aplikasi perbankan dan mencuri informasi login Anda, seperti nama pengguna dan kata sandi.
Sesuai dengan namanya, malware ini khusus didesain untuk mencuri informasi login perbankan mulai dari username, password ataupun OTP (one time password).
Demikian informasi dari redaksi mengenai jenis-jenis malware yang sering kali menginfeksi dan banyak ditemukan pada perangkat berbasis sistem operasi Android.
Semoga informasi yang redaksi sampaikan pada artikel kali ini bermanfaat dan bisa menambah wawasan serta pengetahuan Anda.