recode.ID – Pilihan smartphone untuk bermain game dengan banderol harga murah kian variatif. Pasalnya, pabrikan smartphone asal asal Hong Kong, Infinix baru saja meluncurkan ponsel baru mereka Infinix Hot 10 Play di Filipina beberapa waktu yang lalu.
Kehadiran ponsel yang satu ini merupakan varian ketiga yang hadir pada jajaran lini Infinix Hot. Karena seperti kita tahu, akhir tahun 2020 lalu, Infinix sudah lebih dulu meluncurkan seri Hot 10 dan Hot 10 Lite secara global.
Yang cukup menarik dari seri ponsel Hot 10 Play ini, selain banderol harganya yang cukup ramah dikantong adalah SoC (system on a chip) yang dibenamkan pada ponsel ini.
Mengandalkan chipset yang didesain khusus gaming, Infinix Hot 10 Play bisa jadi alternatif untuk kalian yang ingin membeli smarpthone murah namun cukup handal untuk digunakan bermain game.
Penasaran, chipset atau prosesor apa yang diusung oleh smartphone ini? simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Spesifikasi Infinix Hot 10 Play
Infinix Hot 10 Play hadir dengan mengusung layar tipe IPS berdimensi 6,82 inci dengan resolusi HD Plus, dengan desain poni (notch) ala tetesan air (waterdrop) sebagai tempat untuk menaruh kamera depannya.
Untuk dapur pacunya, seperti yang sudah redaksi singgung diawal, ponsel ini mengandalkan chip Helio G25, dimana chipset tersebut didesain untuk kebutuhan gaming, dengan mengandalkan CPU ARM Cortex-A53, dan GPU IMG PowerVR GE8320, dengan clock hingga 650 MHz.
Tersedia dalam dua pilihan RAM yang bisa dipilih konsumen, Infinix Hot 10 Play hadir dengan kapasitas RAM 2 GB/32 GB serta pilihan RAM 4 GB yang disandingkan dengan internal memori sebesar 64 GB.
Bisa, storage tersebut dirasa masih kurang mencukupi, kapasitas ruang penyimpanan tersebut dapat diekspansi hingga 512 GB menggunakan kartu microSD pad aslot yang sudah disediakan.
Beralih ke sektor kamera, ponsel ini dilengkapi dengan dual camera atau dua kamera belakang yang terdiri dari lensa beresolusi 13 MP sebagai kamera utama dan satu buah lensa AI.
Sedangkan untuk kebutuhan selfie dan video call, tersemat kamera beresolusi 8MP untuk mengakomodir keperluan tersebut.
Performa ponsel ini akan di tunjang oleh baterai berdaya 6.000 mAh yang dapat diisi menggunakan kabel microUSB berkecepatan 10 Watt.
Dengan kapasitas baterai badaknya tersebut, pabrikan mengklaim jika ponsel Infinix Hot 10 Play ini memiliki waktu standby hingga hampir dua bulan atau 55,7 hari dan bisa dipakai bermain game hingga 13,8 jam nonstop.
Sementara untuk sistem operasi sendiri, Hot 10 Play telah menjalankan Android 10 yang dilapisi antarmuka XOS 7.0.
Beberapa fitur lain sebagai pelengkap pada ponsel low-end antara lain fingerprint yang terletak di bagian punggung, Wi-Fi, Bluetooth, GPS, dan jack audio 3,5 mm.
Harga Infinix Hot 10 Play
Tersedia dalam empat varian warna, yakni Aegean Blue, Morandi Green, Obsidian Black, dan 7° Purple, untuk harga jual ponsel Infinix Hot 10 Play ini sebesar 4.290 Peso (sekitar Rp 1,25 juta) untuk varian 2 GB/32 GB.
Selain diluncurkan di Filipina, ponsel ini juga turut dirilis di Pakistan dengan harga 17.000 Pakistan Rupee (sekitar Rp 1,5 juta) pada varian yang sama.
Kendati demikian, sejauh ini belum ada informasi resmi kapan ponsel ini akan tersedia untuk konsumen di tanah air.
Jadi untuk kalian yang tertarik untuk membeli ponsel ini harap bersabar hingga saatnya nanti ponsel ini hadir di Indonesia.