Hp Samsung Lemot, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Hp Samsung Lemot, Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

recode.ID – Apakah Anda mulai merasakan jika akhir-akhir ini, hp Samsung kesayangan Anda mulai terasa lemot saat di operasikan? Jika iya, coba simak ulasan redaksi mengenai beberapa penyebab dan cara mengatasi Hp samsung yang lemot berikut ini.

Seperti kita tahu, smartpohne keluaran dari Samsung merupakan smartphone idaman bagi banyak pengguna. Meski secara harga bisa dibilang lebih mahal dari brand smartphone lain dikelas yang sama, namun soal kualitas dan build quality sudah tidak diragukan lagi.

Maka tak heran jika pengguna sudah terbiasa menggunakan brand Samsung, akan susah untuk berpaling ke merk lain saat akan berganti smarthone baru.

Akan tetapi, sama halnya dengan merk ponsel lain yang ada saat ini, salah satu masalah yang kerap dikeluhkan pengguna Hp Samsung adalah masalah lemot  pada perangkat yang digunakan.

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini tim redaksi recode.ID akan membahas tuntas masalah yang satu ini, mulai dari penyebab Hp Samsung lemot hingga bagaimana cara untuk mengatasi maslaah tersebut.

Penyebab Hp Samsung Lemot

Cara Menampilkan Kecepatan Internet Di Hp Samsung

Sebelum redaksi bahas bagaimana cara mengatasi Hp Samsung kalian yang sudah menunjukan gejala melambat pada saat dioperasikan, ada baiknya Anda pahami lebih dahulu hal-hal apa saja yang jadi penyebabnya.

Mengutip informasi dari sejumlah sumber dan juga forum-forum teknisi smartphone, berikut ini adalah beberapa penyebab kenapa Hp Samsung menjadi lemot:

  1. Perangkat Hp Samsung Anda aktif dalam waktu yang cukup lama
  2. File sampah atau cache yang menumpuk
  3. Terlalu banyak menginstall aplikasi
  4. Memori yang sudah mulai penuh
  5. Banyak aplikasi yang aktif atau berjalan di belakang system
  6. Usia pemakaian smartphone yang sudah lebih dari dua tahun
Baca Juga :  Tahukah Anda, Internetan Setiap Hari Bisa Bikin Hidup Lebih Bahagia

Setelah Anda mengetahui apa saja yang jadi biang kerok melambatnya smartphone kesayangan Samsung kalian pada saat di operasikan, langkah selanjutnya adalah mencari solusi untuk mengatasi masalah tersebut.

Tidak perlu bingung bagaimana cara mengatasinya, karena pada artikel ini redaksi juga sudah menyertakan beberapa tips yang bisa Anda praktekan sebagai solusi untuk mengatasi performa smartphone Samsung Anda yang sudah mulai melambat.

Mengatasi Hp Samsung Lemot

Masih mengutip dari sumber yang sama, yakni dari website forum teknisi khusus smartphone Samsung dijelaskan bahwa ada beberapa langkah bisa Anda lakukan ketika Anda mengalami masalah ini.

Untuk lebih jelasnya, berikut detail penjelasan tips-tips yang dimaksud:

  • Bersihkan File Sampah Atau Cache

Secara umum, semua tipe smartphone Android dari berbagai merk penyebab utama performanya mulai melambat dikarenakan banyaknya file sampah atau cache yang menumpuk.

Oleh karena itu, langka pertama yang harus Anda lakukan adalah dengan membersihkan segala macam file sampah tersebut.

Untuk cara membersihkan cache di Hp Samsung, caranya adalah:

  1. Silahkan Anda buka menu Pengaturan, kemudian, klik pada opsi menu Perawatan perangkat dan baterai.
  2. Selanjutnya, Anda tinggal klik pada opsi/tombol ‘Optimalkan sekarang’
  3. Tunggu sampai prosesnya
  4. Jika sudah akhiri dnegan mengklik tombol selesai.

Dengan menerapkan cara diatas, maka secara otomatis sistem akan langsung menghapus segala jenis file sampah atau cache, menutup aplikasi yang tidak digunakan sehinga akan membuat pernagkat kembali optimal.

  • Hapus File yang Tidak Berguna Agar Memori Lapang
Baca Juga :  Kenapa LinkAja Tidak Bisa Transfer Uang?, Ini Penyebab dan Solusinya

Langkah selajutnya, agar lebih optimal lagi kinerja perangkat Samsung Anda sangat dianjurkan untuk menghapus segala macam file, baik itu foto, video, musik, atau dokumen yang sekiranya tidak diperlukan agar tidak memenuhi ruang penyimpanan.

Cara ini akan membuat ruang penyimpanan atau memori jadi makin lega, imbasnya kinerja perangkat jadi lancar kembali.

  • Hapus Aplikasi yang Tidak Digunakan

Selain aneka file yang tidak diperlukan yang harus dihapus dari perangkat, segala macam aplikasi dan juga games yang tidak diperlukan atau bahkan jarang digunakan juga sebaiknya di uninstall saja.

Cara ini terbukti efektif untuk meningkatkan performa smartphone yang sudah mulai melambat.

  • Update Perangkat Lunak

Berikutnya, untuk mengatasi Hp Samsung lemot langkah yang bisa dipertimbangkan untuk dilakukan adalah dengan melakukan update perangkat lunak atau OS yang di gunakan pada Hp Samsung Anda.

Untuk mengetahui apakah sudah tersedia pembaruan, silahkan cek di menu pengaturan lalu gulir kebawah lalu pilih perbarui perangkat lunak.

Biasanya jika ada update OS terbaru akan muncul notifikasi untuk segera dilakukan update. Selain membuat kinerja perangkat jadi optimal, proses update juga akan membuat perangkat yang Anda gunakan jadi lebih aman.

  • Jangan Gunakan Live Wallpaper

Meski tidak terlalu ngefek, namun dengan menontifkan atau tidak menggunakan live wallpaper akan membuat perangkat smartphone bekerja lebih ringan.

Selain membuat kinerja perangkat jadi lebih ringan, hal ini juga akan membuat baterai jadi lebih awet. Selain live wallpaper, Anda juga disarankan untuk mengurangi penggunaan Widget dilayar depan smartphone.

  • Reset Perangkat
Baca Juga :  Begini Cara Merawat Layar Super Amoled Agar Awet

Ini adalah opsi terakhir yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi masalah Hp Samsung yang lemot. Dengan melakukan reset perangkat, maka semua data, aplikasi, file berkas dan media akan dihapus secara permanen dan sistem akan dikembalikan ke pengaturan awal.

Namun sekali lagi pertimbangkan opsi ini, mengingat resikonya. Namun jika Anda sudah mantap ingin melakukan reset, caranya adalah:

  • Klik menu pengaturan
  • Pilih opsi menejemen umum, lalu pilih opsi reset
  • Selanjutnya klik reset data pabrik
  • Tunggu hingga proses selesai

Redaksi ingatkan bahwa sebelum melakukan reset diatas, pastikan Anda sudah melakukan backup semua file penting milik Anda ke penyimpanan eksternal, baik ke microSD ataupun kepenyimpanan berbasis cloud seperti Google Drive.

Kesimpulan

Dari penjelasan yang sudah redaksi beberkan diatas, sebenarnya secara umum untuk mengatasi masalah Hp Samsung lemot ini tidak jauh berbeda dengan Hp dari merk lainnya.

Hanya saja, perbedaan yang nampak mungkin terdapat pada pilihan menu dan juga opsi pengaturan perangkat, selebihnya langkah-langkah yang harus dilakukan sama saja ketika mengatasi masalah Hp lemot di merk Hp lainnya.

Demikian informasi yang sudah redaksi sajikan pada artikel ini mengenai apa saja penyebab Hp Samung lemot dan juga sejumlah tips atau cara yang bisa Anda praktekan untuk mengatasi masalah tersebut.

Semoga informasi yang redaksi berikan ini bisa bermanfaat dan selamat mencoba.

Pos terkait