Daftar Game Sepak Bola Offline Terbaik Untuk Android

Daftar Game Sepak Bola Offline Terbaik Untuk Android

recode.ID – Sebagai salah satu jenis olah raga yang paling pupuler didunia nyata, di dalam dunia game jenis oleh raga ini juga populer menjadi salah satu jenis game atau permainan yang memiliki cukup banyak penggemar.

Hal ini terbukti dengan banyaknya jumlah unduhan dan juga player game yang memainkan jenis games ini dalam berbagai platform.

Khusus untuk platform Android sendiri, saat ini tersedia cukup banyak jenis atau judul game bertema sepak bola yang bisa dimainkan.

Terbagi dalam dua kategori utama, permainan game sepak bola ini bisa dilakukan atau dimainkan secara online dan offline.

Nah, khusus untuk artikel kali ini redaksi akan membahas beberapa judul game sepak bola offline terbaik untuk platfform Android yang bisa kalian coba.

Game Sepak Bola Offline Terbaik Untuk Android

Daftar Game Sepak Bola Offline Terbaik Untuk Android

Seperti yang sudah redaksi singgung di awal, bahwa saat ini ada cukup banyak judul game sepak bola offline untuk Android yang bisa dimainkan.

Kendati demikian, tidak semua judul game tersebut menarik untuk dimainkan. Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini redaksi sudah menyaring beberapa judul game sepak bola offline terbaik untuk Android yang bisa kalian unduh salah satunya.

Sehingga, kalian tidak perlu mencoba-coba judul game mana yang memiliki gameplay menarik, karena yang masuk dalam daftar dibawah ini sudah dipastikan adalah yang terbaik diantara judul game sepak bola offline yang ada.

Baca Juga :  Mau Memperkuat Hero Mobile Legends Kamu ?, Silahkan Coba 3 cara Ini

Untuk lebih jelasnya, berikut ulasannya satu persatu judul game yang redaksi rekomendasikan.

1. Dream League Soccer

Judul game sepak bola offline terbaik untuk Android pertama yang redaksi rekomendasikan adalah yang berjudul Dream League Soccer.

Game buatan First Touch Games Ltd ini, merupakan salah satu judul game sepak bola yang cukup populer dikalangan gamer mobile Android, hal itu terbukti dengan jumlah unduhan game ini yang sudah mencapai 50 juta unduhan di Play Store.

Dream League Soccer memang menjanjikan permainan simulasi sepak bola yang sangat realistis sesuai dunia nyata, sehingga tak heran jika game ini cukup diminati oleh banyak penggemar game bertema sepak bola.

Dalam permainan ini, kalian bisa membentuk klub idaman kalian sendiri yang berisikan ratusan pemain sepak bola dengan lisensi FIFA yang bisa kalian pilih.

Ketika Anda bertanding dan berhasil memenangkan pertandingan, tim kalian mendapatkan reward yang mana reward tersebut bisa kalian manfaatkan untuk transfer pemain kelas dunia. Cukup menarik bukan?

2. eFootball PES

Selanjutnya ada judul game eFootball PES. Untuk yang maniak game bole tentu sudah tidak asing dengan eFootball PES, pasalnya game PES (Pro Evolution Soccer) tersedia dalam banyak versi, misalnya PC, PS dan Xbox.

Baca Juga :  Rekomendasi 5 Earphone Gaming Terbaik, Main Game Jadi Makin Mantap

Kini, game sepak bola populer tersebut juga tersedia untuk platform Android tentu dengan dengan kualitas grafik dan gameplay yang tidak jauh beda dengan versi PC, PS maupun Xbox.

Dalam game ini, kalian bisa membentuk tim terbaik kalian dan mengumpulkan pemain kelas dunia agar tim kalian semakin solid dan tak mudah untuk dikalahkan.

Menariknya, selain mode offline, untuk judul game eFootball PES juga tersedia mode online dengan melawan player lain secara real time.

3. FIFA Mobile

Game sepak bola offline terbaik berikutnya yang banyak direkomendasikan adalah game berjudul FIFA Mobile. Game besutan pengembang terkenal Electronic Arts ini memang sudah tidak diragukan lagi soal grafiknya yang terlihat memukau dan gameplay yang nyata.

Sama halnya dengan game sepak bola laian, kalian bisa merekrut pemain bola spektakuler semisal Ronaldo, Messi dan lainnya untuk tergabung dalam tim sepak bola impian kalian yang tidak terkalahkan.

4. Football Master

Selanjutnya, ada judul game Football Master yang juga menjadi salah satu dari sekian banyak judul game bertema sepak bola yang ada untuk platform Android.

Baca Juga :  PRFS VNG EMPORIUM SADES CYPRESS, Keluar Sebagai Pemenang Point Blank Garena Championship 2018

Gama ini menyajikan gameplay yang cukup menarik, dimana kalian akan merintis karir sebagai seorang manager klub sepak bola.

Kalian akan merekrut pemain hebat dan melatihnya, sehingga tim impian kalian bisa solid dan sulit ditaklukkan.

Game ini juga menyediakan versi online, jadi jika sesekali ingin merasakan dan mencoba ketangguhan tim kalian dengan player lain dari seluruh dunia secara real time kalian bisa mencobanya.

5. Real Football

Real Football masuk dalam daftar game sepak bola offline terbaik berikutnya yang redaksi rekomendasikan untuk kalian yang ingin mencoba bermain game bertema sepak bola.

Game buatan pengembang Gameloft ini menghadirkan grafik yang tajam dan gameplay realistis, yang tidak kalah jauh menarik jika dibandingkan dengan PES Mobile maupun FIFA Mobile.

Hal itulah yang menjadikan game ini juga cukup populer, karena sudah diunduh jutaan kali di layanan Google Play Store. 

Demikian informasi mengenai daftar lima judul game sepak bola offline terbaik untuk Android saat ini.

Disini, redaksi tidak menyediakan link download secara langsung, namun kalian bisa mengunduhnya sendiri di layanan Google Play Store dengan mengetikan kata kunci nama judul game diatas.

Selamat mencoba.

Penulis: Alfian Putra
Editor: Andra

Pos terkait