recode.ID – Saat ini sudah banyak penyedia layanan internet yang menawarkan ragam keunggulan, salah satunya ada;ah layanan Wifi First Media yang cukup populer dikalangan pengguna internet tanah air.
Selain proses registrasi yang mudah, pengguna juga bisa mengganti nama WiFi First Media, bahkan password dengan sangat mudah pada layanan ini
Bukan hanya sebagai identitas saja, memilih nama WiFi bisa jadi suatu hal yang menarik. Apalagi orang-orang di sekitar bisa melihat jaringan WiFi yang sedang aktif.
Tak jauh berbeda dari mengubah password, cara mengganti nama WiFi First Media bisa dilakukan tanpa perlu bantuan aplikasi pihak ketiga.
Nah, kalau kamu tidak cocok dengan nama WiFi yang sekarang, simak ulasan yang sudah redaksi siapkan berikut ini.
Kenapa Nama WiFi Harus Diganti?
Umumnya, mengganti nama dan password WiFi bertujuan agar kecepatan jaringan kembali stabil. Karena ketika digunakan oleh banyak orang dalam waktu yang lama, data akan menumpuk dan membuat kinerja jaringan jadi lemot.
Selain itu, mengganti nama dan password juga sangat penting untuk menghindari pencurian jaringan dari tetangga atau orang iseng. Sebab, saat ini ada banyak cara membobol WiFi yang tersebar luas di internet.
Jadi, setiap terjadi masalah pada jaringan, sebelum menghubungi teknisi First Media, cari dan selesaikan dulu masalahnya sendiri. Kamu bisa mematikan Router atau mengubah nama dan password WiFi.
Untuk masalah jaringan, First Media membekali beberapa jenis Router dan IP Address yang berbeda untuk setiap pelanggan. Oleh sebab itu, kecepatan internet jadi lebih lancar dan stabil.
Cara Mengganti Nama WiFi First Media
Setelah Anda mengetahui kenapa nama WiFi harus diganti secara rutin, selanjutnya simak panduan lengkap cara mengganti nama WiFi First Media berikut ini.
Tapi, pastikan dulu perangkat kamu sudah terhubung ke First Media, ya!
Seperti penjelasan di awal, ada beberapa IP Address yang bisa digunakan. Kamu bisa memilih default (192.168.0.1) atau opsi lain di bawah ini:
- 192.168.1.1 Router Default
- 192.168.1.1 Router CISCO E-900
- 192.168.0.1 Router D-Link 605I
- 192.168.0.1 Router D-Link DIR-809
Setelah mengetahui IP Address mana yang cocok dan sesuai dengan router yang kalian gunakan, selanjutnya ikuti panduan berikut ini:
- Langkah pertama, buka browser Chrome dan ketik IP Address 192.168.0.1 atau sesuai jenis Router
- Jika sudah masuk ke laman web, masukkan Username dan Password lama
- Kemudian pada menu Konfigurasi, klik Wireless Settings
- Lalu pilih Setup
- Selanjutnya cari Wireless Network Name (SSID) dan Network Key
- Di pengaturan terlihat ada dua SSID, sebaiknya nama pertama dan kedua dibedakan
- Kalau ingin ganti password, kamu bisa menggantinya pada kolom Network Key
- Langkah terakhir, klik Save Settings
Sampai tahap ini kamu sudah berhasil menerapkan cara ganti password WiFi First Media sekaligus namanya.
Sangat mudah, bukan? Meskipun prosesnya bisa melalui smartphone, tapi agar lebih simpel sebaiknya gunakan laptop atau PC.
Rekomendasi Nama WiFi yang Unik dan Lucu
Ketika ingin mengganti nama WiFi First Media, mungkin kamu bingung memilih nama yang tepat. Biasanya, orang-orang akan menggunakan nama standar, seperti “FirstMedia1”, WiFi Rumah, atau nama dia sendiri.
Nah, jika ingin terlihat anti-mainstream, kamu dapat menggunakan nama WiFi unik, lucu, ataupun kata sindiran. Berikut ini beberapa opsi yang bisa dipilih.
- Password 00000000
- WiFi Pak Bambang
- Ini WiFi Unlimited
- Kuota habis? BELI!
- WiFi SubsidiPemerintah
- Minta password ke sebelah
- Wajib pakai MASKER!
- Akun Instagram kamu
- Kim Jong Un pernah terhubung
- WiFi atau Wife?
Kesimpulan
Seperti diketahui, First Media merupakan salah satu perusahaan yang menyediakan berbagai layanan. Selain jaringan internet dengan kecepatan tinggi, ada juga TV Kabel berkualitas HD dan harga yang cukup terjangkau.
Demikianlah ulasan detail dari redaksi terkait panduan lengkap cara ganti nama WiFi First Media beserta password-nya.
Sekali lagi, agar tidak salah langkah, pastikan IP Address sesuai dengan jenis Router yang kamu gunakan, ya!