Rekomendasi Aplikasi Kunci Layar Android Terbaik

Rekomendasi Aplikasi Kunci Layar Android Terbaik

recode.ID – Secara default, setiap ponsel Android sudah dibekali dengan fitur kunci layar untuk menjaga keamanan dari ponsel tersebut. Akan tetapi, jika kalian merasa bosan dan tidak suka dengan tampilannya, kalian bisa menggunakan beberapa aplikasi kunci layar Android terbaik yang redaksi rekomendasikan berikut ini.

Seperti yangkita tahu, smartphone saat ini memang digunakan sebagai salah satu perangkat atau media untuk mendukung berbagai macam aktifitas penggunannya.

Mulai dari masalah pekerjaan, urusan perbankan, belanja, dan masih banyak lagi kegiatan lain yang bisa dilakukan lewat smartphone.

Oleh karena itu, menjaga informasi dan data yang ada diperangkat smartphone wajib untuk dilakukan. Langkah awal prosedur pengamanan ini bisa dilakukan dengan mengunci layar menggunakan password/kata sandi, PIN atau bisa juga dengan menggunakan pola.

Rekomendasi Aplikasi Kunci Layar Android Terbaik

Rekomendasi Aplikasi Kunci Layar Android Terbaik

Untuk menjaga keamanan data dan informasi yang ada di perangkat smartphone bisa dilakukan dengan bermcam cara, misalnya mengunci aplikasi yang dianggap penting, menyembunyikan file, dan mengenkripsi data.

Baca Juga :  Rekomendasi Aplikasi Authenticator Gratis untuk Amankan Akun

Namun, hal terpenting dan paling pertama yang harus diilakukan sebagai proteksi awal adalah dengan  mengunci layar smartphone yang digunakan.

Berikut ini akan redaksi bagian, beberapa aplikasi pengunci layar Android jika kalian bosan dengan tampilan standar kunci layar bawaan ponsel kalian.

1. Layar Kunci Emoji

Umumnya kunci layar akan menampilkan bulatan atau titik untuk merangkai pola, atau menampilkan angka untuk memasukan PIN.

Berbeda dengan aplikasi kunci layar Android yang satu ini, tampilan titik titik atau angka depannya diganti dengan emoji yang tentunya akan membuat tampilannya jadi makin unik dan menarik.

Ingin mencobanya? kalian bisa mengunduh aplikasi untuk lock layar emoji tersebut secara gratis di Google Play Store.

2. Pola Kunci Layar & Wallpaper

Rekomendasi aplikasi lock screen Android yang kedua yang redaksi rekomendasikan ada aplikasi bernama Pola Kunci Layar & Wallpaper.

Baca Juga :  Hear Me, Aplikasi Penerjemah Bahasa Isyarat Buatan Mahasiswi ITB

Sesuai dengan namanya, aplikasi yang satu ini dibekali dengan beragam wallpaper menarik yang bisa kalian gunakan untuk mempercantik tampilan layar kunci ponsel kalian.

Cukup dengan mengunduh dan menginstall aplikasinya, kalian bisa langsung menggunakannya untuk mengunci layar tanpa perlu pengaturan yang rumit.

3. Kunci Layar Foto Anime

Kalian seorang wibu yang sangat menyukai tontonan anime, aplikasi kunci layar Android yang satu ini wajib kalian install diperangkat yang kalian gunakan.

Dengan menggunakan aplikasi lockscreen yang satu ini, tampilan titik-titik pola dan angka akan diganti dengan berbagai karakter anime kesukaan kalian.

Tentunya, selain menjaga ponsel kalian tetap aman ini akan membuat tampilan ponsel kalian jadi lebih menarik lagi.

4. Layar Kunci Kpop

Jika sebelumnya aplikasi untuk mengunci layar Android untuk penyuka anime, aplikasi yang satu ini cocok jika kalian adalah seorang kpopers sejati.

Baca Juga :  Lima Aplikasi Ini Ternyata Bikin Boros Baterai iPhone

Sesuai dengan namanya, tampilan kunci layar pada ponsel Android kalian yang menggunakan aplikasi ini akan menampilkan berbagai wajah  idol kpop kalian.

5. Fingerprint Lock Prank

Terakhir, aplikasi untuk mengunci layar di Hp Android yang redaksi rekomendasikan adalah aplikasi Fingerprint Lock Prank.

Seperti nama aplikasinya, ketika kalian membuka ponsel dan masuk ke menu kunci layar kalian akan dihadapkan dengan tampilan layaknya sidik jari.

Tapi, sidik jari yang tampil di layar tersebut tidak bisa digunakan karena hanyalah sebuah prank atau tipu-tipu saja. Karena kalian tetap harus memasukan PIN atau membuat pola untuk bisa mengakses smartphone kalian.

Demikian informasi mengenai rekomendasi beberapa aplikasi pengunci layar Android terbaik yang bisa kalian unduh semuanya secara gratis di Google Play Store.

Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba.

Penulis: Firdhia Azzahra
Editor: Andra

Pos terkait