Apa Itu Meme ?, Ini Penjelasan Lengkapnya Untuk Anda

Apa Itu Meme ?, Ini Penjelasan Lengkapnya Untuk Anda

recode.ID – Sebagai pengguna media sosial aktif, pasti kalian pernah melihat dan mendengar kata meme (dibaca: mim) ketika sedang bermain sosmed. Tapi sudah tahukah Anda apa itu arti Meme?

Penggunaan istilah Meme sendiri cukup sering dijumpai di semua platform sosial media, baik itu Facebook, Twitter maupun Instagram dan beberapa diantaranya cukup viral.

Umumnya, Meme adalah sebuah gambar yang disertai dengan narasi-narasi lucu namun ada juga Meme yang berisi kritik, sarkasme, politik dan lain sebagainya.

Nah, biar tidak penasaran kali ini tim redaksi recode.ID sudah menyiapkan sebuah informasi mengenai pengertian dari Meme itu sendiri dan penjelasan lengkapnya.

Apa Itu Meme ?

Apa Itu Meme ?, Ini Penjelasan Lengkapnya Untuk Anda

Meme berasal dari kata “mime” dan “mimic”, yang mewakili gagasan budaya yang disebarkan dari satu orang ke orang lain dengan cara yang mirip dengan penggandaan gen dalam ilmu biologi.

Istilah “meme” sendiri pertama kali dicetuskan oleh Richard Dawkins pada sekitar tahun 1976, yang merupakan neologisme ( fenomena pembaharuan bahasa yang pernah dipakai / tenar di masa lalu).

Awalnya, meme mengacu pada unit transimisi budaya yang berhubungan dengan imitasi.

Namun, seiring dengan berjalannya waktu, para pengguna internet menganggap istilah ini mengacu pada kombinasi kata-kata dan gambar yang dibuat untuk membuat lelucon lucu atau biasanya untuk mengkritik fenomena sosial terkini.

Hampir 40 tahun sejak pertama kali istilah ini dicetuskan, istilah meme telah menjadi sebuah budaya dalam internet khususnya pada platform microblogging dan media sosial.

Sekarang meme dilihat sebagai bentuk  perilaku, gaya hidup, kepercayaan, model, dan lain-lain, yang ditiru dan disebarkan untuk dibagikan dari satu individu ke individu lain.

Biasanya meme akan dibagikan melalui interaksi dengan menggunakan beberapa media seperti tulisan, gambar, video, atau fotografi.

Apa yang dianggap sebagai meme dapat bervariasi dan dapat berubah seiring waktu. Secara tradisional, meme terdiri dari kombinasi gambar atau slogan tetapi konsep tersebut telah menjadi lebih luas dan beragam.

Lantas, apa saja kegunaan dari Meme ini? Seperti yang sudah disinggung diawal, meme sendiri umumnya digunakan untuk celotehan, bahan bacolan, sindiran, kritik, sarkasme dalam bentuk lebih unik.

Baca Juga :  Menambahkan Tombol WhatsApp di Profil Instagram

Namun, disisi lain Meme juga bisa berfungsi sebagai media marketing dan juga jadi media untuk penyampaian informasi dengan format yang lebih menarik.

Pos terkait